Jurnas.net – Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada sekaligus Kasatgas Ops Aman Bacuya 2023, menyebut ada 13 ribu personel disiagakan pada Piala Dunia U-17. Ribuan personel itu berasal dari empat Polda, yakni Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Metro Jaya.
“Personil yang dilibatkan cukup banyak 13.000 lebih, yang disiagakan oleh empat Polda. Nanti juga ada dari Mabes 469 personel, karena sifatnya kita operasi ini ada operasi terpusat tapi dilaksanakan di wilayah empat Polda,” kata Wahyu, usai memimpin apel gelar pasukan Operasi Aman Bacuya 2023 di Mapolda Jatim di Surabaya, Kamis, 9 November 2023.
Dlam rangka pengamanan event internasional FIFA World Cup U-17 ini, Wahyu meminta kepada personel harus betul-betul peka dan siap siaga saat terjun ke lapangan. Guna mencegah terjadinya hal tak diinginkan.
“Kita pahami bersama bahwa ini adalah kepercayaan internasional kepercayaan FIFA kepada Indonesia untuk menyelenggarakan sebuah kegiatan di Indonesia,” katanya.
Oleh karena itu, Wahyu mengingatkan kepada para personel agar mempersiapkan pengamanan dengan sangat baik. Termasuk melaksanakan pengecekan berkala.
“Ini ada standar prosedur dan sebuah operasi harus ada Praops, kemudian juga dilaksanakan tactical floor game (TFC) juga sudah dilaksanakan di seluruh titik-titik seluruh Polda yang akan melaksanakan kegiatan ini,” ujarnya.
“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat berjalan dengan aman, lancar sehingga penyelenggaraannya juga pernah berjalan dengan sukses dan ini akan membuat nama baik Indonesia di mata dunia internasional,” imbuhnya.
Sepanjang laga, Wahyu meminta para personel agar menunjukkan pada masyarakat, bersinergi dengan seluruh stakeholder khususnya TNI/Polri. Mulai dari elemen masyarakat, Dishub, Damkar, Tim Medis, dsb.
“Semua harus bersatu berkolaborasi. Karena kuncinya adalah bagaimana kita bisa menyelenggarakan sebuah kegiatan dengan baik adalah dengan sebuah kolaborasi sinergitas antara lembaga tidak ada egosektoral, keberhasilan operasi ini adalah keberhasilan kita bersama keberhasilan Polri keberhasilan TNI keberhasilan pemerintah daerah dan keberhasilan Indonesia,” ujarnya. (Mal)