PKB Jatim Potong 1.000 Hewan Kurban Pada Hari Raya Iduladha

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Bendahara PKB Jatim, Fauzan Fuadi, di sela kegiatan kurban pada Iduladha. (Insani/Jurnas.net)
Bendahara PKB Jatim, Fauzan Fuadi, di sela kegiatan kurban pada Iduladha. (Insani/Jurnas.net)

Jurnas.net - PKB Jawa Timur dan DPC PKB kabupaten/kota se-Jawa Timur menyalurkan hampir 1.000 hewan kurban berupa sapi dan kambing pada momentum Hari Raya Idul Adha 2024.

Bendahara PKB Jatim, Fauzan Fuadi, mengatakan secara institusional PKB memang mengintruksikan para kadernya yang duduk di kursi DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD kabupaten/kota untuk berkurban sapi dan kambing.

"Ini sebetulnya kewajiban bagi yang mampu, tapi partai secara institusional mengingatkan kepada kader untuk melaksanakan pemotongan sebagaimana perintah agama," kata Fauzan, di Graha Gus Dur Gayungsari Surabaya, Selasa, 18 Juni 2024.

Ia melanjutkan, untuk ketentuannya anggota DPRD kota/kabupaten, 1 ekor sapi 1 ekor kambing minimal. Kemudian anggota DPRD Provinsi 2 ekor sapi dan 1 ekor kambing. “Kemudian anggota Fraksi PKB DPR RI dapil Jawa Timur 2 ekor sapi dan 2 ekor kambing itu masing-masing perorangan semua," ucapnya.

Baca Juga : Poros Baru PKB-PDIP Berpotensi Tumbangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

Mereka, kata Fauzan juga diintruksikan PKB dilakukan penyembelihan di dapil dan lingkungan kantor PKB masing-masing. “Adapun kantor-kantor DPC PKB se-Jawa Timur juga kita himbau untuk melaksanakan pemotongan hewan kurban 1 ekor sapi, 1 ekor kambing minimal. Jadi kami memang kami tidak distribusi, tapi kami mengintruksikan kepada kantor-kantor, untuk melaksanakan pemotongan hewan kurban di tempat masing-masing," katanya.

Dengan data itu, ada hampir 1000 hewan kurban yang dipotong. Sebab, secara kursi, di pemilu 2024 PKB mengalami kenaikan kursi yang signifikan untuk dapil Jatim. "Anggota DPR kita kalau DPR RI Dapil Jatim 18 ada yang lama ada yang baru. Anggota DPRD Jatim 27 ini juga ada yang lama dan baru. Kabupaten hampir 400 kursi ada yang lama dan yang baru. Kita mengalami peningkatan 50-an kursi," ujarnya.

Baca Juga : PKB Sukses Rebut Kursi Pimpin DPRD Jatim Setelah Kalahkan PDIP Pada Pemilu 2024

Ketua Fraksi PKB DPRD Jatim ini mengatakan dengan pemotongan hewan kurban yang merata ini, maka semarak Idul Adha kali ini akan terasa di seluruh Jatim. Spirit berkurban itu multidimensi, multikonteks. Dalam konteks apapun, kesediaan mengorbankan ego demi kepentingan yang lebih besar. Dalam konteks sosial, sudah jelas, kepedulian terhadap sesama, semangat untuk berbagi merupakan turunan langsung dari nilai-nilai pengorbanan yang terkandung dalam hakikat Idul Adha.

"Spirit berkurban kiranya menjadi embrio untuk melahirkan masyarakat yang memiliki level solidaritas dan kohesi sosial yang tinggi," katanya.

"Begitu pun dalam konteks politik, sejatinya kerelaan berkorban merupakan keniscayaan jika kita menginginkan sebuah ekosistem politik kebangsaan yang santun dan bermartabat," pungkasnya.

Berita Terbaru

SIER dan Warga Rungkut Wujudkan Harmoni Industri dan Lingkungan untuk Cegah Banjir

SIER dan Warga Rungkut Wujudkan Harmoni Industri dan Lingkungan untuk Cegah Banjir

Rabu, 12 Nov 2025 09:46 WIB

Rabu, 12 Nov 2025 09:46 WIB

Jurnas.net - Di tengah meningkatnya curah hujan yang mulai melanda Surabaya, semangat gotong royong menjadi kunci utama menjaga lingkungan tetap aman dari…

PKB Jatim: Semangat Tiga Pahlawan Nasional Baru Asal Jatim Jadi Ruh Politik Kemanusiaan

PKB Jatim: Semangat Tiga Pahlawan Nasional Baru Asal Jatim Jadi Ruh Politik Kemanusiaan

Selasa, 11 Nov 2025 20:49 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 20:49 WIB

Jurnas.net - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Timur menggelar tasyakuran atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada…

Dosen Unair Sebut Lima Alasan Soeharto Tidak Pantas Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional

Dosen Unair Sebut Lima Alasan Soeharto Tidak Pantas Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional

Selasa, 11 Nov 2025 20:43 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 20:43 WIB

Jurnas.net - Pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Presiden ke-2 Republik Indonesia, Soeharto, memicu kritik tajam dari kalangan akademisi. Dosen Fakultas…

SBY Terima Penghargaan Tertinggi ITS: Serukan Kepemimpinan Visioner dan Ekonomi Tanpa Keserakahan

SBY Terima Penghargaan Tertinggi ITS: Serukan Kepemimpinan Visioner dan Ekonomi Tanpa Keserakahan

Selasa, 11 Nov 2025 17:21 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 17:21 WIB

Jurnas.net - Presiden ke-6 Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menerima Penghargaan Sepuluh Nopember, anugerah tertinggi…

Universitas Ciputra Tantang Dominasi AI: Desain Harus Dikendalikan Manusia Bukan Mesin

Universitas Ciputra Tantang Dominasi AI: Desain Harus Dikendalikan Manusia Bukan Mesin

Selasa, 11 Nov 2025 15:58 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 15:58 WIB

Jurnas.net - Di tengah derasnya arus adopsi teknologi Generative Artificial Intelligence (GenAI) dalam dunia industri kreatif global, Universitas Ciputra (UC)…

Tim SAR Temukan Lansia Setelah Tiga Hari Tenggelam di Sungai Brantas Kediri

Tim SAR Temukan Lansia Setelah Tiga Hari Tenggelam di Sungai Brantas Kediri

Selasa, 11 Nov 2025 14:37 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 14:37 WIB

Jurnas.net - Tim SAR gabungan akhirnya menemukan jasad Sihman, 74, warga Dusun Kras, Kabupaten Kediri, yang tiga hari dilaporkan tenggelam di Sungai Brantas.…