Banyuwangi Jadi Primadona dengan Okupansi Hotel Penuh Selama Libur Nataru 2024

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Kawah Ijen salah satu destinasi wisata favorit di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. (Dok: Humas Pemkab Banyuwangi)
Kawah Ijen salah satu destinasi wisata favorit di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. (Dok: Humas Pemkab Banyuwangi)

Jurnas.net - Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, kembali menjadi salah satu tujuan wisata favorit selama masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024. Terlihat dari banyaknya hotel di Banyuwangi yang dipenuhi pengunjung sejak awal musim libur Natal 2024 hingga awal tahun 2025.

"Alhamdulillah, Banyuwangi kembali menjadi destinasi wisatawan untuk menghabiskan masa liburan. Ini menjadi berkah tersendiri bagi Banyuwangi," kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, Selasa, 31 Desember 2024.

Rata-rata okupansi hotel di Banyuwangi selama Nataru berkisar antara 95-98 persen. Bahkan, ketika malam tahun baru, okupansi hotel di Banyuwangi mencapai 100 persen atau penuh.

"Okupansi sangat bagus. Bahkan pada 25 hingga 30 Desember, okupansi mencapai 100 persen. Mayoritas tamu yang datang berasal dari luar kota seperti Jakarta dan Surabaya," kata GM Secretary & Public Relations Santika Banyuwangi, Janes Adi.

Janes menyampaikan bahwa banyak tamu yang menginap untuk sepenuhnya berwisata di Banyuwangi, bukan sekadar transit ke daerah lain. Beberapa destinasi wisata utama para tamu antara lain TWA Kawah Ijen dan Hutan De Djawatan.

Janes menjelaskan bahwa lonjakan pengunjung sudah terlihat sejak pertengahan Desember. Pesanan kamar di Santika Banyuwangi juga telah padat hingga awal tahun 2025. "Estimasi kami, hingga tanggal 6-7 Januari masih akan padat," katanya.

Baca Juga : Ini Titik Rawan Kemacetan dan Penyekatan di Jawa Timut Selama Nataru 2024

Tingginya kunjungan tamu di hotel-hotel Banyuwangi merupakan tren tahunan saat libur panjang Nataru. Banyaknya destinasi menarik menjadikan kabupaten di ujung timur Pulau Jawa itu sebagai salah satu tujuan wisata utama.

"Sejak Covid-19 berakhir pada tahun 2022, hingga sekarang, kunjungan ke hotel selalu tinggi saat libur panjang," kata Assistant Marcomm Manager Aston Banyuwangi, Hilman Thontowi.

Hilman menjelaskan bahwa lonjakan tamu juga sudah terasa sejak sebelum libur Natal. Hal ini menunjukkan bahwa Banyuwangi tetap menjadi salah satu destinasi pilihan bagi wisatawan.

Untuk menarik para tamu, hotel-hotel di Banyuwangi menyiapkan acara khusus pada malam tahun baru. Hotel Santika dan Aston, misalnya, menggelar acara makan malam bersama.

Acara tersebut diikuti oleh ratusan tamu di masing-masing hotel. Mayoritas tamu yang menginap memanfaatkan acara tersebut untuk menikmati malam pergantian tahun.

Hal yang sama juga dirasakan para pramuwisata di Banyuwangi. Menurut Ketua Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Kabupaten Banyuwangi, Andika Rahmat Hidayat, jumlah wisatawan yang menggunakan jasa pramuwisata selama Nataru tahun ini lebih tinggi dibandingkan beberapa tahun sebelumnya.

"Jika dibandingkan dengan libur Nataru tahun lalu, tahun ini ada kenaikan sekitar 50 persen," kata Andika.

Berita Terbaru

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jurnas.net - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya mengimbau ratusan juru parkir (jukir) agar segera melakukan validasi dan perpanjangan Kartu Tanda Anggota…

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jurnas.net - HONOR resmi membuka HONOR Experience Store pertama di Surabaya yang berlokasi di Surabaya, Jumat, 30 Januari 2026. Kehadiran gerai ini bukan…

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jurnas.net - Era media sosial menghadirkan tantangan baru bagi institusi penegak hukum. Di tengah tuntutan keterbukaan dan citra publik, Polres Sampang…

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jurnas.net - Pemerintah Kota Surabaya menegaskan bahwa kesiapsiagaan bencana bukan lagi agenda musiman atau sekadar respons darurat. Melalui Apel Kesiapsiagaan…

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jurnas.net - Kapolda Jawa Timur Irjen Nanang Avianto menegaskan komitmen penuh Polda Jawa Timur dalam mendukung Reformasi Polri yang berorientasi pada…

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jurnas.net - Kebijakan pembatasan penggunaan gawai atau handphone (HP) di sekolah yang diterapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mulai menunjukkan dampak…