Kloter Pertama Calon Haji dari Kediri Siap Masuk Asrama Haji Sukolilo Awal Mei

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Jemaah calon haji (JCH) dari Embarkasi Surabaya, Jawa Timur. (Insani/Jurnas.net)
Jemaah calon haji (JCH) dari Embarkasi Surabaya, Jawa Timur. (Insani/Jurnas.net)

Jurnas.net - Kloter pertama calon jemaah haji (CJH) tahun 2025 dari Embarkasi Surabaya, Jawa Timur, dijadwalkan masuk ke Asrama Haji Sukolilo Surabaya pukul 07.40 WIB, Kamis, 2 Mei 2025. Rombongan perdana ini berasal dari wilayah Kediri dan sekitarnya.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya memberikan perhatian khusus kepada para jemaah lanjut usia (lansia). Lima unit kendaraan golf telah disiapkan untuk mendukung mobilitas mereka, baik menuju kamar, masjid, maupun area layanan lainnya di dalam kompleks asrama.

Kepala UPT Asrama Haji Sukolilo, Gartaman, menyampaikan bahwa seluruh fasilitas dan layanan telah hampir 100 persen siap menyambut para tamu Allah. “Kloter pertama dari wilayah Kediri akan tiba pada pagi hari. Persiapan kami sudah hampir rampung,” kata Gartaman, Kamis, 24 April 2025.

Dia menyebut ada sebanyak 585 kamar telah disiapkan untuk menampung para jemaah. Seluruh fasilitas mulai dari pendingin ruangan (AC), katering, hingga pemeriksaan dokumen keberangkatan telah disempurnakan.

Tahun ini, kata dia, Embarkasi Surabaya akan memberangkatkan total 35.152 jemaah asal Jawa Timur. Seluruh jemaah wajib terlebih dahulu singgah dan menginap di Asrama Haji Sukolilo sebelum diterbangkan ke Tanah Suci.

"Proses pengecekan dokumen hingga paspor dilakukan langsung di asrama, dan rombongan akan langsung diantar menuju pesawat tanpa melalui terminal umum bandara," katanya.

Baca Juga : Ribuan Calon Jemaah Haji Asal Jatim terancam Tertunda ke Tanah Suci Karena Tak Lunasi BPIH

Salah satu hal yang menjadi sorotan adalah peningkatan fasilitas di gedung baru Asrama Haji, yakni Gedung Roudhoh. Gedung ini dilengkapi ratusan kamar berfasilitas setara hotel berbintang, lengkap dengan tiga tempat tidur empuk, selimut, AC, televisi, serta kamar mandi berkualitas.

"Seluruh jemaah berhak menikmati fasilitas tersebut, meskipun penempatan akan disesuaikan dengan kloter masing-masing. Untuk gedung lama, satu kamar bisa diisi empat hingga lima tempat tidur," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Jatim, Muhammad As'adul Anam, menyampaikan bahwa kloter awal terdiri dari jemaah asal Kota dan Kabupaten Kediri, Tulungagung, Kabupaten dan Kota Blitar, Nganjuk, serta Trenggalek.

“Detail jadwal keberangkatan akan segera kami umumkan. Kami berkomitmen memberikan pelayanan terbaik demi kenyamanan para jemaah," kata Anam.

Berita Terbaru

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jurnas.net - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya mengimbau ratusan juru parkir (jukir) agar segera melakukan validasi dan perpanjangan Kartu Tanda Anggota…

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jurnas.net - HONOR resmi membuka HONOR Experience Store pertama di Surabaya yang berlokasi di Surabaya, Jumat, 30 Januari 2026. Kehadiran gerai ini bukan…

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jurnas.net - Era media sosial menghadirkan tantangan baru bagi institusi penegak hukum. Di tengah tuntutan keterbukaan dan citra publik, Polres Sampang…

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jurnas.net - Pemerintah Kota Surabaya menegaskan bahwa kesiapsiagaan bencana bukan lagi agenda musiman atau sekadar respons darurat. Melalui Apel Kesiapsiagaan…

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jurnas.net - Kapolda Jawa Timur Irjen Nanang Avianto menegaskan komitmen penuh Polda Jawa Timur dalam mendukung Reformasi Polri yang berorientasi pada…

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jurnas.net - Kebijakan pembatasan penggunaan gawai atau handphone (HP) di sekolah yang diterapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mulai menunjukkan dampak…