Investigasi Lanjutan Pertamina di Jatim: Dirut dan Dirjen Migas Cek Langsung Kualitas BBM di SPBU

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Pertamina Patra Niaga bersama Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Ditjen Migas) Kementerian ESDM dan Lemigas melakukan peninjauan langsung ke sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Jawa Timur. (Istimewa)
Pertamina Patra Niaga bersama Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Ditjen Migas) Kementerian ESDM dan Lemigas melakukan peninjauan langsung ke sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Jawa Timur. (Istimewa)

Jurnas.net – Pertamina Patra Niaga bersama Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Ditjen Migas) Kementerian ESDM dan Lemigas melakukan peninjauan langsung ke sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Jawa Timur, Rabu (29/10). Kunjungan ini menjadi bentuk komitmen nyata dalam memastikan kualitas BBM sekaligus menindaklanjuti laporan masyarakat terkait kendala pada kendaraan usai pengisian bahan bakar.

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, menegaskan bahwa pihaknya langsung bergerak cepat untuk melakukan investigasi menyeluruh. “Kami segera melakukan penelusuran untuk memastikan penyebab kendala yang dialami beberapa kendaraan konsumen. Posko layanan konsumen juga sudah kami siagakan di wilayah terdampak,” ujarnya.

Mars Ega menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami masyarakat. “Kami menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada para konsumen. Pertamina Patra Niaga berkomitmen memberikan tanggapan dan solusi terbaik atas setiap laporan yang masuk,” katanya.

Baca Juga : Pertalite Diduga Ada Campuran Air: Penyebab Motor Mogok di Jatim

[caption id="attachment_8947" align="alignnone" width="1057"] Akun Facebook Pahmi mengunggah BBM Pertalite yang diduga bercampur air. (Tangkapan layar)[/caption]

Sementara itu, Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM, Laode Sulaeman, menuturkan kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Menteri ESDM untuk memastikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Kami meninjau langsung SPBU di Gresik dan Surabaya untuk melihat langkah mitigasi risiko yang dilakukan Pertamina, termasuk mekanisme penanganan keluhan konsumen yang kini tersedia di setiap SPBU,” ujar Laode.

Dalam peninjauan tersebut, tim Ditjen Migas dan Lemigas juga melakukan uji kualitas BBM, meliputi uji pasta air dan uji visual. Hasil pemeriksaan di dua SPBU menunjukkan tidak ditemukan kandungan air dalam bahan bakar. “Seluruh sampel menunjukkan kondisi baik dan sesuai dengan standar mutu. Prosedur pengujian ini juga rutin dilakukan sebelum SPBU beroperasi,” tambah Laode.

Mars Ega menambahkan, hasil uji laboratorium terhadap produk Pertalite dari Terminal BBM Tuban dan Surabaya juga menunjukkan kualitas yang sesuai standar. Meski demikian, investigasi lanjutan tetap dilakukan hingga ke tingkat distribusi SPBU untuk memastikan mutu produk tetap terjaga di seluruh rantai pasok.

“Pertamina Patra Niaga akan terus menindaklanjuti setiap laporan konsumen secara transparan dan bertanggung jawab. Masyarakat yang ingin melaporkan kendala dapat menghubungi Pertamina Contact Center 135 atau melapor langsung di SPBU tempat pembelian BBM,” pungkas Mars Ega.

Berita Terbaru

SIER dan Warga Rungkut Wujudkan Harmoni Industri dan Lingkungan untuk Cegah Banjir

SIER dan Warga Rungkut Wujudkan Harmoni Industri dan Lingkungan untuk Cegah Banjir

Rabu, 12 Nov 2025 09:46 WIB

Rabu, 12 Nov 2025 09:46 WIB

Jurnas.net - Di tengah meningkatnya curah hujan yang mulai melanda Surabaya, semangat gotong royong menjadi kunci utama menjaga lingkungan tetap aman dari…

PKB Jatim: Semangat Tiga Pahlawan Nasional Baru Asal Jatim Jadi Ruh Politik Kemanusiaan

PKB Jatim: Semangat Tiga Pahlawan Nasional Baru Asal Jatim Jadi Ruh Politik Kemanusiaan

Selasa, 11 Nov 2025 20:49 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 20:49 WIB

Jurnas.net - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Timur menggelar tasyakuran atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada…

Dosen Unair Sebut Lima Alasan Soeharto Tidak Pantas Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional

Dosen Unair Sebut Lima Alasan Soeharto Tidak Pantas Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional

Selasa, 11 Nov 2025 20:43 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 20:43 WIB

Jurnas.net - Pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Presiden ke-2 Republik Indonesia, Soeharto, memicu kritik tajam dari kalangan akademisi. Dosen Fakultas…

SBY Terima Penghargaan Tertinggi ITS: Serukan Kepemimpinan Visioner dan Ekonomi Tanpa Keserakahan

SBY Terima Penghargaan Tertinggi ITS: Serukan Kepemimpinan Visioner dan Ekonomi Tanpa Keserakahan

Selasa, 11 Nov 2025 17:21 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 17:21 WIB

Jurnas.net - Presiden ke-6 Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menerima Penghargaan Sepuluh Nopember, anugerah tertinggi…

Universitas Ciputra Tantang Dominasi AI: Desain Harus Dikendalikan Manusia Bukan Mesin

Universitas Ciputra Tantang Dominasi AI: Desain Harus Dikendalikan Manusia Bukan Mesin

Selasa, 11 Nov 2025 15:58 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 15:58 WIB

Jurnas.net - Di tengah derasnya arus adopsi teknologi Generative Artificial Intelligence (GenAI) dalam dunia industri kreatif global, Universitas Ciputra (UC)…

Tim SAR Temukan Lansia Setelah Tiga Hari Tenggelam di Sungai Brantas Kediri

Tim SAR Temukan Lansia Setelah Tiga Hari Tenggelam di Sungai Brantas Kediri

Selasa, 11 Nov 2025 14:37 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 14:37 WIB

Jurnas.net - Tim SAR gabungan akhirnya menemukan jasad Sihman, 74, warga Dusun Kras, Kabupaten Kediri, yang tiga hari dilaporkan tenggelam di Sungai Brantas.…