Polytron Resmikan Showroom Mobil Listrik Pertama di Surabaya: Usung Konsep 3S Terpadu

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Commercial Director Polytron, Tekno Wibowo, di sela peresmian showroom. (Insani/Jurnas.net)
Commercial Director Polytron, Tekno Wibowo, di sela peresmian showroom. (Insani/Jurnas.net)

Jurnas.net - Polytron terus menunjukkan keseriusannya dalam mendukung ekosistem kendaraan listrik nasional dengan membuka showroom mobil listrik pertama di Surabaya, bertajuk Polytron EV Gallery & Service. Berlokasi di Jalan Rungkut Industri IV Rungkut Tengah, showroom ini menjadi yang kedua di Indonesia setelah kota Semarang.

Showroom ini tidak hanya menampilkan kendaraan listrik andalan Polytron, yakni G3 dan G3+, namun juga mengintegrasikan konsep 3S: sales, service, dan sparepart, guna memberikan kemudahan layanan terpadu bagi konsumen.

Lebih dari sekadar ruang pamer kendaraan, EV Gallery & Service ini juga menyajikan lini produk unggulan Polytron lainnya, seperti motor listrik, perangkat home appliances, serta audio video, menjadikannya sebagai pusat belanja modern dan ramah lingkungan dalam satu tempat.

"Komitmen kami adalah menghadirkan akses kendaraan listrik yang lebih luas dengan fleksibilitas kepemilikan sesuai kebutuhan konsumen. Hari ini, komitmen itu kami wujudkan melalui showroom pertama di Surabaya yang mengintegrasikan seluruh layanan Polytron,” kata Commercial Director Polytron, Tekno Wibowo, di sela peresmian, Selasa, 22 Juli 2025.

Showroom ini hadir di tengah meningkatnya infrastruktur kendaraan listrik di Jawa Timur. Saat ini terdapat sekitar 339 unit SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum) di 206 titik strategis di provinsi tersebut.

Baca Juga : Menteri LH: SIER Terapkan Zero Liquid Discharge Bisa Jadi Teladan Nasional

[caption id="attachment_8229" align="alignnone" width="1080"] Mobil listrik Polytron uji coba parkir tanpa awak. (Insani/Jurnas.net)[/caption]

Desain showroom dibuat dengan konsep open space modern yang nyaman, memungkinkan pengunjung mendapatkan pengalaman personal, mulai dari informasi produk, test drive, hingga layanan purna jual, dalam satu kunjungan.

Polytron menargetkan pembangunan delapan showroom kendaraan listrik di berbagai kota besar Indonesia pada tahap awal ekspansi. Hal ini merupakan bagian dari kontribusi perusahaan terhadap target pemerintah dalam menghentikan kendaraan berbahan bakar fosil mulai tahun 2040 dan mencapai nol emisi pada 2060.

"Dengan showroom ini, kami ingin mendekatkan akses kendaraan listrik kepada masyarakat, sekaligus mempercepat adopsi teknologi hijau yang sejalan dengan agenda nasional,” tandasnya.

Berita Terbaru

Cagar Budaya Sudah Dihancurkan, Pemkab Gresik Dinilai Lamban Ambil Langkah Hukum

Cagar Budaya Sudah Dihancurkan, Pemkab Gresik Dinilai Lamban Ambil Langkah Hukum

Kamis, 29 Jan 2026 14:46 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 14:46 WIB

Jurnas.net - Sikap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik kembali menuai kritik setelah pembongkaran bangunan berstatus cagar budaya di belakang Kantor Pos…

PLN Tanamkan Literasi Listrik dan Motivasi Masa Depan di SMAN 1 Probolinggo

PLN Tanamkan Literasi Listrik dan Motivasi Masa Depan di SMAN 1 Probolinggo

Kamis, 29 Jan 2026 13:36 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 13:36 WIB

Jurnas.net - Program PLN Mengajar kembali hadir, kali ini menyapa siswa SMA Negeri 1 Probolinggo. Lebih dari sekadar agenda berbagi ilmu, kegiatan yang digelar…

Big Bad Wolf Indonesia Dibuka dari Surabaya, BBW 2026 Tandai Satu Dekade Gerakan Literasi Indonesia

Big Bad Wolf Indonesia Dibuka dari Surabaya, BBW 2026 Tandai Satu Dekade Gerakan Literasi Indonesia

Kamis, 29 Jan 2026 11:32 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 11:32 WIB

Jurnas.net - Big Bad Wolf Books (BBW), bazar buku internasional terbesar di dunia, resmi membuka rangkaian BBW Indonesia 2026 di Surabaya, mulai 29 Januari…

Ahli: Kelalaian Pemkab Gresik atas Penghancuran Cagar Budaya Berpotensi Pidana

Ahli: Kelalaian Pemkab Gresik atas Penghancuran Cagar Budaya Berpotensi Pidana

Kamis, 29 Jan 2026 10:27 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 10:27 WIB

Jurnas.net - Pembongkaran hingga penghancuran bangunan di belakang Kantor Pos Gresik Pelabuhan, Jalan Basuki Rahmat, terus menuai kecaman keras. Kali ini,…

BPBD Jatim Perkuat Ketangguhan Bencana dari Rumah, Libatkan 52 Organisasi Perempuan

BPBD Jatim Perkuat Ketangguhan Bencana dari Rumah, Libatkan 52 Organisasi Perempuan

Kamis, 29 Jan 2026 09:18 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 09:18 WIB

Jurnas.net - Di tengah meningkatnya intensitas cuaca ekstrem dan bencana hidrometeorologi di Jawa Timur, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim mulai…

Bupati Ipuk Libatkan ASN Pantau Kemiskinan, Program Berbagi Dorong Penurunan Angka Miskin

Bupati Ipuk Libatkan ASN Pantau Kemiskinan, Program Berbagi Dorong Penurunan Angka Miskin

Kamis, 29 Jan 2026 08:29 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 08:29 WIB

Jurnas.net - Gerakan ASN Banyuwangi Berbagi kembali digulirkan. Namun lebih dari sekadar penyaluran sembako, program bulanan ini menjelma menjadi instrumen…