Enam Polisi dan Tujuh Suporter Dirawat di RS Usai Bentrok Suporter Ultrasmania

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Suporter Ultrasmania Gresij bentrok dengan aparat kepolisian di depan pintu masuk ruang VIP Stadion Gelora Joko Samudro Gresik. (Istimewa)
Suporter Ultrasmania Gresij bentrok dengan aparat kepolisian di depan pintu masuk ruang VIP Stadion Gelora Joko Samudro Gresik. (Istimewa)

Jurnas.net - Enam anggota kepolisian menjalani perawatan di dua Rumah Sakit (RS), usai bentrok dengan suporter Ultrasmania di luar Stadion Gelora Joko Samudro (Gejos) Gresik, Minggu, 19 November 2023. Satu anggota Polres Gresik dan lima orang sisanya personil Polda Jatim.

"Ada enam personil yang dirawat di RS, lima dari Polda Jatim dan satu Kabag Ops Polres Gresik. Semuanya dirawat di dua RS, yakni Semen Gresik dan Petrokimia Gresik," kata Kasi Humas Polres Gresik, Iptu Wiwit Mariyanto, dikonfirmasi.

Sementara itu, Sekjend Ultras Gresik Abdul Wahab, mengatakan ada beberapa suporter yang terluka imbas gas air mata. Kini mereka dirawat di sejumlah RS, yakni RS Semen Gresik, RSUD Ibnu Sina Gresik, dan Puskesmas Gending.

"Hasil identifikasi kami, ada sekitar tujuh suporter dirawat di RS Semen, enam di RSUD Ibnu Sina Gresik, dan tiga di Puskesmas Gending,” katanya.

Sementara sebagian suporter juga ada yang sudah dibawa pulang, dan beberapa juga masih menjalani perawatan di RS. Salah satunya di Rs Semen Gresik.

Terkait dengan pemicu, lanjut dia, pihaknya belum mengetahui jelas pemicu ricuh suporter dan aparat. Yang jelas, para suporter mengaku kecewa dengan hasil pertandingan yang tidak memuaskan.

“Terlebih bagi Ultras Gresik, Deltras ini sangat rivalitas. Sehingga kemungkinan juga pemicunya dari faktor tersebut. Sehingga terjadi bentrok dengan kepolisian,” ujarnya. (Zul)

Berita Terbaru

SIER dan Warga Rungkut Wujudkan Harmoni Industri dan Lingkungan untuk Cegah Banjir

SIER dan Warga Rungkut Wujudkan Harmoni Industri dan Lingkungan untuk Cegah Banjir

Rabu, 12 Nov 2025 09:46 WIB

Rabu, 12 Nov 2025 09:46 WIB

Jurnas.net - Di tengah meningkatnya curah hujan yang mulai melanda Surabaya, semangat gotong royong menjadi kunci utama menjaga lingkungan tetap aman dari…

PKB Jatim: Semangat Tiga Pahlawan Nasional Baru Asal Jatim Jadi Ruh Politik Kemanusiaan

PKB Jatim: Semangat Tiga Pahlawan Nasional Baru Asal Jatim Jadi Ruh Politik Kemanusiaan

Selasa, 11 Nov 2025 20:49 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 20:49 WIB

Jurnas.net - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Timur menggelar tasyakuran atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada…

Dosen Unair Sebut Lima Alasan Soeharto Tidak Pantas Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional

Dosen Unair Sebut Lima Alasan Soeharto Tidak Pantas Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional

Selasa, 11 Nov 2025 20:43 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 20:43 WIB

Jurnas.net - Pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Presiden ke-2 Republik Indonesia, Soeharto, memicu kritik tajam dari kalangan akademisi. Dosen Fakultas…

SBY Terima Penghargaan Tertinggi ITS: Serukan Kepemimpinan Visioner dan Ekonomi Tanpa Keserakahan

SBY Terima Penghargaan Tertinggi ITS: Serukan Kepemimpinan Visioner dan Ekonomi Tanpa Keserakahan

Selasa, 11 Nov 2025 17:21 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 17:21 WIB

Jurnas.net - Presiden ke-6 Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menerima Penghargaan Sepuluh Nopember, anugerah tertinggi…

Universitas Ciputra Tantang Dominasi AI: Desain Harus Dikendalikan Manusia Bukan Mesin

Universitas Ciputra Tantang Dominasi AI: Desain Harus Dikendalikan Manusia Bukan Mesin

Selasa, 11 Nov 2025 15:58 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 15:58 WIB

Jurnas.net - Di tengah derasnya arus adopsi teknologi Generative Artificial Intelligence (GenAI) dalam dunia industri kreatif global, Universitas Ciputra (UC)…

Tim SAR Temukan Lansia Setelah Tiga Hari Tenggelam di Sungai Brantas Kediri

Tim SAR Temukan Lansia Setelah Tiga Hari Tenggelam di Sungai Brantas Kediri

Selasa, 11 Nov 2025 14:37 WIB

Selasa, 11 Nov 2025 14:37 WIB

Jurnas.net - Tim SAR gabungan akhirnya menemukan jasad Sihman, 74, warga Dusun Kras, Kabupaten Kediri, yang tiga hari dilaporkan tenggelam di Sungai Brantas.…