KPK Kembali Obok-obok Pemprov Jatim Terkait Kasus Dana Hibah

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Petugas KPK membawa koper dan ransel, saat menggeledah kantor Dinas Peternakan Pemprov Jatim. (Insani/Jurnas.net)
Petugas KPK membawa koper dan ransel, saat menggeledah kantor Dinas Peternakan Pemprov Jatim. (Insani/Jurnas.net)

Jurnas.net - Kasus korupsi dana hibah DPRD Jawa Timur terus bergulir. Terbaru, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di Kantor Dinas Peternakan (Disnak) Provinsi Jawa Timur di Jalan Ahmad Yani, Kota Surabaya, Rabu, 16 Oktober 2024.

"Benar, ada kegiatan penggeledahan di Pemprov Jatim. Masih terkait pengurusan dana hibah," kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika, dikonfirmasi.

Pantauan di lokasi, terlihat sejumlah petugas kepolisian tengah mengawal beberapa orang membawa dua koper dan satu tas ransel dari dalam Kantor Disnak Jatim, untuk dimasukkan dalam mobil. Diduga koper dan ransel tersebut berisi dokumen terkait kasus korupsi dana hibah.

Tidak seperti biasanya, kali ini petugas KPK tak mengenakan rompi bertuliskan KPK setiap melakukan penggeledahan. Mereka berpakian seperti halnya tamu biasa.

Baca Juga : DPW PKB Jatim Kompak Bungkam Soal Rumah Halim Iskandar Digeledah KPK

Sedikitnya ada tujuh mobil diduga diuganakan petugas KPK berada di halaman kantor Dinas Peternakan Pemprov Jatim. Lima di antaranya masih terparkir di halaman kompleks Disnak, sementara dua mobil warna hitam sisanya telah meninggalkan kantor Disnak lebih dulu.

Berdasarkan keterangan dari petugas keamanan Disnak Jatim, rombongan petugas KPK telah berada di lokasi sejak pukul 09.00 WIB. Penggeledahan berakhir hingga pukul 15.00 WIB. "Kalau datangnya sejak pagi tadi, dan sampai jam 15.00 WIB," kata petugas Disnak, yang tak bersedia namanya disebut.

Hingga berita ini ditulis, Kepala Dinas Peternakan Jatim, Indiyah Aryani, belum merespon ketika dikonfirmasi perihal tersebut. Baik melalui sambungan selulernya, maupun melalui pesan WhatsApp.

Berita Terbaru

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jurnas.net - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya mengimbau ratusan juru parkir (jukir) agar segera melakukan validasi dan perpanjangan Kartu Tanda Anggota…

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jurnas.net - HONOR resmi membuka HONOR Experience Store pertama di Surabaya yang berlokasi di Surabaya, Jumat, 30 Januari 2026. Kehadiran gerai ini bukan…

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jurnas.net - Era media sosial menghadirkan tantangan baru bagi institusi penegak hukum. Di tengah tuntutan keterbukaan dan citra publik, Polres Sampang…

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jurnas.net - Pemerintah Kota Surabaya menegaskan bahwa kesiapsiagaan bencana bukan lagi agenda musiman atau sekadar respons darurat. Melalui Apel Kesiapsiagaan…

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jurnas.net - Kapolda Jawa Timur Irjen Nanang Avianto menegaskan komitmen penuh Polda Jawa Timur dalam mendukung Reformasi Polri yang berorientasi pada…

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jurnas.net - Kebijakan pembatasan penggunaan gawai atau handphone (HP) di sekolah yang diterapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mulai menunjukkan dampak…