Sky Bridge Akan Dibangun di Stasiun Banyuwangi Menuju Pelabuhan Ketapang

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, saat kunjungan kerja ke Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. (Dok: Humas Pemkab Banyuwangi)
Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, saat kunjungan kerja ke Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. (Dok: Humas Pemkab Banyuwangi)

Jurnas.net - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berencana membangun Sky Bridge Stasiun rute Stasiun Banyuwangi Baru dan Pelabuhan ASDP Ketapang Banyuwangi, Jawa Timur. Infrastruktur ini bertujuan memberikan layanan bagi penumpang, untuk mengkoneksikan potensi wisata Banyuwangi yang ujungnya bisa meningkatkan perekonomian daerah.

"Banyuwangi ini adalah kabupaten produktif, pasti sering kita kunjungi dan kita pikirkan konektivitas potensi-potensi yang ada," kata Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, Jumat, 10 Mei 2024.

Budi menyatakan mendukung karena Banyuwangi meraih berbagai prestasi di level nasional hingga internasional. "Saya juga paling sering ke sini. Karena di sini punya daya tarik wisata dan bisa jadi contoh bagi kabupaten atau daerah yang lain," katanya.

Saat ini, kata dia, tugas utama Kemenhub adalah mengkoneksikan potensi-potensi yang ada di tiap wilayah. Banyuwangi sendiri dinilai sebagai daerah yang potensi pariwisatanya dioptimalkan dengan baik oleh pemerintah daerahnya, sehingga mendapatkan dukungan dari berbagai pihak.

Baca Juga : Walkot Surabaya Perdana Ngantor di Kelurahan Nyontoh Bupati Banyuwangi 

Salah satu proyek infrastruktur yang akan didorong percepatannya adalah rencana pembangunan Sky Bridge yang menghubungkan Stasiun Banyuwangi Baru dan Pelabuhan ASDP Ketapang. Skybridge tersebut merupakan jembatan penghubung yang akan mempermudahan perpindahan wisatawan dari moda transportasi kereta api ke kapal laut.

“Saat ini desain sky bridge sudah selesai, yang merancang Andramatin. Namun pembangunannya ranah Kementerian PUPR. Kami akan buatkan nota ke Pak Mentri PUPR untuk mempercepat proses pembangunannya. Jadi nanti ada sky bridge juga terminal VVIP,” pungkasnya.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, menyampaikan terima kasih atas dukungan Kemenhub untuk pembangunan Sky Bridge antara Stasiun KA Banyuwangi Baru dan ASDP Ketapang. "Alhamdulillah, saat ini juga sedang direnovasi Stasian Banyuwangi Kota untuk meningkatkan kenyamanan penumpang. Renovasi stasiun juga menjadi daya tarik bagi wisatawan," kata Ipuk.

“Terima kasih pada Kemenhub atas dukungan pada semua infrastruktur transportasi di Banyuwangi. Termasuk untuk dukungan pada pengembangan Bandara Banyuwangi yang sudah berhasil meraih penghargaan arsitektur dunia, Aga Khan Award,” pungkasnya.

Berita Terbaru

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Dishub Surabaya Tegaskan Legalitas, 500 Juru Parkir Belum Perpanjang KTA 2026

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:07 WIB

Jurnas.net - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya mengimbau ratusan juru parkir (jukir) agar segera melakukan validasi dan perpanjangan Kartu Tanda Anggota…

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Surabaya Jadi Kota Andalan HONOR, Experience Store Pertama di Luar Jabodetabek Resmi Dibuka

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 17:45 WIB

Jurnas.net - HONOR resmi membuka HONOR Experience Store pertama di Surabaya yang berlokasi di Surabaya, Jumat, 30 Januari 2026. Kehadiran gerai ini bukan…

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Live TikTok di Ruang Kerja, Anggota Polres Sampang Terancam Sanksi Etik

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 15:44 WIB

Jurnas.net - Era media sosial menghadirkan tantangan baru bagi institusi penegak hukum. Di tengah tuntutan keterbukaan dan citra publik, Polres Sampang…

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Surabaya Siapkan Skema Bencana Terpadu, Hadapi Rob hingga Ancaman Sesar Aktif

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 14:03 WIB

Jurnas.net - Pemerintah Kota Surabaya menegaskan bahwa kesiapsiagaan bencana bukan lagi agenda musiman atau sekadar respons darurat. Melalui Apel Kesiapsiagaan…

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Kapolda Jatim Tegaskan Komitmen Reformasi Polri, Hukum Berkeadilan Jadi Prioritas

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 12:41 WIB

Jurnas.net - Kapolda Jawa Timur Irjen Nanang Avianto menegaskan komitmen penuh Polda Jawa Timur dalam mendukung Reformasi Polri yang berorientasi pada…

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Pembatasan HP di Sekolah Surabaya Diklaim Efektif Tekan Bullying dan Tingkatkan Interaksi Siswa

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 11:37 WIB

Jurnas.net - Kebijakan pembatasan penggunaan gawai atau handphone (HP) di sekolah yang diterapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mulai menunjukkan dampak…