Jurnas.net - Di tengah kerasnya persaingan profesi hukum nasional yang didominasi kantor-kantor besar di kota metropolitan, Law Office AB & Partner’s justru mencuri perhatian lewat konsistensi, integritas, dan kerja senyap yang berbuah pengakuan nasional.
Kantor jasa konsultasi dan advokasi hukum yang didirikan pada 3 Maret 2015 ini dipimpin oleh advokat muda Chairun, S.H., C.L.A., atau yang akrab disapa Heru AB. Berasal dari Desa Ncera, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), Heru AB membuktikan bahwa kualitas dan profesionalisme mampu menembus batas geografis.
Upaya panjang tersebut akhirnya advokat muda asal Bima itu, pernah meraih Indonesia Best Choice Lawyer Award 2022 dalam ajang Indonesia Best Choice Awards, yang digelar oleh National Award Foundation bekerja sama dengan Mediatama Awards Management.
“Penghargaan yang pernah saya terima itu, sebenarnya di luar ekspektasi. Ini bukan semata pencapaian personal, tetapi hasil kerja kolektif seluruh partner, staf, serta kepercayaan klien yang selama ini mendukung,” kata Heru AB, yang juga menjabat Ketua Bidang Hukum DPP KNPI, Rabu, 17 Desember 2025.
Menurut Heru, kompetisi di ajang tersebut menjadi bukti bahwa dunia hukum Indonesia, mulai bergerak ke arah meritokrasi. Kantor hukum dari daerah pun memiliki peluang yang sama selama mampu menunjukkan profesionalisme dan rekam jejak penanganan perkara yang kredibel.
Dalam ajang itu, lanjutnya, peserta berasal dari beragam latar belakang industri, mulai dari perbankan, real estate, perusahaan internet, yayasan sosial, hingga profesi hukum. Seluruhnya dinilai berdasarkan kinerja, inovasi, serta kontribusi nyata di bidang masing-masing.
Selama hampir satu dekade berkiprah, Law Office AB & Partner’s dikenal aktif menangani berbagai perkara, baik untuk klien korporasi maupun perorangan dari berbagai daerah di Indonesia. Pendekatan yang mengedepankan ketelitian hukum, etika profesi, serta keberpihakan pada keadilan menjadi ciri utama kantor ini.
Penghargaan nasional tersebut sekaligus mempertegas posisi Law Office AB & Partner’s sebagai salah satu “bintang baru” di komunitas hukum Indonesia—mewakili generasi advokat muda yang lahir dari daerah, tumbuh melalui kerja keras, dan berkontribusi nyata dalam memperkuat penegakan hukum di Tanah Air.
Editor : Amal